Bicycle

Nissan Autosport International Show


Selaku produsen sport car asal negeri Sakura, rupanya Nissan telah mempersiapkan akan kehadiran generasi terbaru dari GT-Rnya yang rencanya akan dikeluarkan beberapa saat lagi. Hal ini dibuktikan dengan persiapan Nissan dalam menyambut gelaran otomotif ternama di Inggris, PistonHEads Performance Car Show yang akan diselengarakan dalam acara Autosport International Show pada bulan January ini.
Nissan telah mempersiapkan jajaran pasukannya termasuk GT-R 2011 terbarunya yang akan mengusung power sebesar 530 hp dan memiliki 612 Nm maksimum torsi yang diklaim Nissan mampu berakselerasi dari titik 0 sampi dengan 62 mph hanya dalam hitungan 3 detik saja.
Tak hanya GT-R 2011nya saja yang akan menghadiri acara itu, namun jajaran generasi fairlady dari Nissan 370Z juga akan ikut diturunkan Nissan dengan dua modelnya, Roadster dan versi Coupe. Hal ini berbarengan dengan perayaan 40 tahun hadirnya generasi Nissan Z di Inggris. Kedua 370Z copue dan roadster yang kan diboyong Nissan telah dipersenjatai dengan mesin V6 3.7L yang memiliki tanaga sebesar 328 hp.
Tak hanya sekadar generasi mobil-mobil sport car umumnya saja yang didatangkan oleh Nissan bahkan kendaran sportcar yang memiliki spec khusus untuk mengikuti kejuaran juga turut diboyong oleh Nissan. Kali ini datang dari versi GT-R GT1 yang merupakan Nissan GT-R racikan Sumo Power’s yang telah banyak memenangkan kejuaran FIA GT GT1 Championship.
Selanjutnya Nissan juga memboyong generasi Z versi drag carnya yang digarap khusus oleh John Bradshaw yang mampu menghasilkan output power sebesar 2,000 hp meskipun hanya dibekali dengan mesin yang sama dengan mesin V6 yang merupakan mesin standar 370Z. Mobil ini akan datang dengan menggunakan design warna body two tone perpaduan merah dan silver yang merupakan warna terbarunya di 2011 ini.